Skip to content
Adakah Penyembunyian Rahasia UFO? – Relift Media

Adakah Penyembunyian Rahasia UFO? Bacaan non-fiksi sains

author _Richard Hall_; date _1957_ genre _Sains_; category _Esai_; type _Nonfiksi_ Objek-objek itu pergi 90 derajat terhadap garis kedatangan mereka. Mereka pergi dengan kecepatan sedemikian rupa sehingga mengecil menjadi bintik dan lenyap dari penglihatan dalam waktu tidak lebih dari enam detik. Pada 15 Februari 1954, Dorothy Kilgallen menyatakan: “Piring terbang dianggap sedemikian penting sehingga itu akan menjadi subjek pertemuan rahasia khusus para kepala militer dunia pada musim panas nanti.” Selama sembilan atau sepuluh tahun terakhir beragam mitos seputar “piring terbang” telah bertumpuk dalam pikiran khalayak. Artikel ini adalah upaya untuk menghilang­kan beberapa setengah kebenaran ini dan untuk meng­angkat beberapa persoalan penting. Berawal pada 1947, pemerintah dan layanan-layanan kantor berita mengejek “piring”, lalu mengejarnya secara aktif, dan berakhir dengan mengaburkan isu secara sengaja. Satu-satunya kesimpulan yang bisa kucapai adalah bahwa laporan-laporan “piring terbang” kini sedang disensor atas perintah suatu pejabat tinggi pemerintah. Tak ada hal lain yang bisa menjelaskan fakta menjengkelkan bahwa, kendati orang-orang terus me­lihat objek-objek ini, pers anehnya tetap bisu dan Angkatan Udara terus-menerus mencoba meyakinkan kita bahwa itu hanyalah imajinasi kita. Kesimpulan jenis ini tidak boleh dicapai dengan terburu-buru. Setelah lima atau enam tahun mengikuti laporan-laporan “piring terbang” dengan penuh minat, akhir-akhir ini aku mengintensifkan investigasiku. Aku memuat iklan da­lam koran, menulis lusinan surat, menukil kepingan infor­masi dari buku-buku, menggali volume-volume majalah berjilid, mengumpulkan kliping dan gambar, mendiskusikan “piring” (dengan siapapun yang mau menyimak), dan meng­habiskan banyak malam tanpa tidur dengan merenungkan seluruh situasi. Agar gado-gado data yang terkumpul itu bisa diolah, aku menyusun arsip kronologis semua penampakan yang dilaporkan. Sumber-sumber laporan adalah surat pri­badi, wawancara, suratkabar, buku, dan majalah. Aku men­coba menyingkirkan semua keterangan tak lengkap dan memberi penekanan pada kasus-kasus yang terdokumentasi dengan baik. Beberapa ratus laporan bagus, yang menunjuk­kan pola tetap, dihasilkan dari kerja ini. Arsip ini membukti­kan tanpa bayangan keraguan sedikitpun bahwa “piring ter­bang” MEMANG eksis! Karena akan memakan satu buku atau lebih untuk me­nyajikan argumenku sebaik-baiknya, aku akan membatasi argumenku pada serangan terhadap miskonsepsi populer seputar “piring”. Dalam urutan kurang-lebih kronologis, “piring” telah dijuluki: ilusi, balon, inversi suhu, dan senjata rahasia AS atau Rusia. Kini Angkatan Udara bilang bahkan tak ada yang semacam itu. Dimulai dari “teori ilusi”, aku harus katakan orang-orang di seluruh dunia sedang mengalami ilusi-ilusi yang luar biasa mirip. Sejak saat itu Angkatan Udara mengakui “ilusi-ilusi” ini telah terlacak dalam radar (TRUE, Desember 1952). Kelihatannya Angkatan Udara tidak pernah mengambil se­rius “teori ilusi” karena mereka terus-menerus menginves­tigasi “piring” sejak 1947. Terlalu banyak penampakan bagus dan jernih oleh orang-orang terpercaya telah tercatat, se­hingga tidak usah repot-repot menangkis teori ini secara serius. Aku pikir siapapun yang telah mengecek fakta-fakta tidak lagi memegang sikap ini. Jelas-jelas itu penilaian pre­matur. Pada 1951, penjelasan balon “skyhook” mencuat. Praktis­nya, ini mengakui pendapat bahwa objek-objek solid terlibat. “Skyhook” dideskripsikan sebagai berdiamater 100 kaki dan dikatakan mendekati ketinggian 100.000 kaki. Didorong oleh angin ketinggian tinggi, “skyhook” kadang mencapai kecepa­tan hampir 200 mil per jam. Balon-balon plastik ini, yang dipakai untuk penelitian sinar kosmik, mampu menempuh jarak-jarak panjang. Tak diragukan lagi sebagian orang keliru menafsirkan “skyhook” sebagai sesuatu yang tak biasa, sebab balon-balon itu konon memantulkan sinar matahari di ke­tinggian tinggi. Akan tetapi, aku heran betapa banyak balon yang diangkut angin berhasil terbang jauh-jauh sampai ke Australia di mana penampakan “piring” telah memicu inves­tigasi luas mulai 1955. Terlebih lagi, “piring-piring” terlacak dalam radar pada kecepatan ribuan mil per jam. Angin yang diperlukan untuk mendorong apapun pada kecepatan ini bakal fantastis dan bakal merobek-robek pesawat-pesawat kita. Aku bertanya-tanya apa yang akan diakibatkan angin semacam itu terhadap balon plastik? “Piring-piring” telah berulangkali melesat melewati pesawat, melayang-layang, menyemburkan lidah-lidah api, dan berakselerasi pada laju luar biasa hingga kecepatan dahsyat. Kru teodolit terlatih sendiri, saat melacak balon-balon, juga melaporkan “piring-piring”. Bahkan Angkatan Udara, yang proyek investigasinya menelusuri semua peluncuran balon, menolak “teori sky­hook”.
Judul asli : Is There a Veil of Secrecy over UFO’s?<i=1IPPn17ue9zPck6DVzww43zvbp-3KdRAN 169KB>Is There a Veil of Secrecy over UFO’s?
Pengarang :
Penerbit : Relift Media, Juni 2023
Genre :
Kategori : ,

Unduh

  • Unduh

    Adakah Penyembunyian Rahasia UFO?

  • Koleksi

    Koleksi Sastra Klasik (2023)