Skip to content
Biang Keladi – Relift Media

Biang Keladi Cerita fiksi satir

author _Leo Tolstoy_; date _1910_ genre _Satir_; category _Drama_; type _Fiksi_ Selama aku tidak minum, semua berjalan jujur dan terhormat, tapi begitu aku minum, maksudku begitu orang tersebut minum, seketika itu juga dia mulai merenggut apapun di depannya. Musim gugur. Gubuk seorang petani, dengan sebuah ruang kecil yang dipartisi. Akulína duduk memintal; Martha si ibu rumahtangga mengadon roti; si kecil Paráshka mengayun-ayun buaian. Martha: Oh ibu, jantungku serasa berat! Aku tahu itu berarti masalah; tak ada yang harus menahannya lama-lama di sana. Ini akan seperti tempo hari, saat dia pergi ke kota untuk menjual kayu bakar dan minum-minum dengan hampir separuh hasilnya. Dan dia menyalahkanku atas semua hal. Akulína: Kenapa pusing-pusing? Ini masih dini pagi, dan kotanya sangat jauh. Untuk sekarang... Martha: Apa maksudmu dini pagi? Akímych sudah kembali. Dia berangkat setelah Michael tapi Michael belum kembali! Ini kekhawatiran sepanjang hari; cuma ini kesenangan yang kudapat. Akulína: Akímych membawa muatannya langsung kepada seorang pelanggan, tapi pria kita membawa muatannya untuk dijual di pasar. Martha: Andaikata dia sendirian, aku takkan khawatir, tapi Ignát bersamanya; dan saat dia bersama anjing kutuan itu (maafkan hamba, Tuhan!), dia pasti mabuk-mabukan. Dini pagi dan larut malam aku bekerja keras dan bersusah-payah. Semua ada di pundak kita! Kalau saja aku dapat sesuatu dengan itu! Tapi tidak! Bergiat sepanjang hari, cuma itu kesenangan yang kudapat. Pintu terbuka dan Tarás masuk bersama seorang Pengembara compang-camping. Tarás: Selamat pagi! Aku bawa seseorang yang butuh tumpangan satu malam. (Catatan: Adalah kebiasaan otoritas desa untuk memondokkan pengembara di setiap rumah petani secara bergiliran, atau berurutan sebagaimana dekatnya.) Pengembara (membungkuk): Salam hormat. Martha: Kenapa kau begitu sering membawa mereka pada kami? Rabu malam kemarin kami menampung seorang pengembara; kau selalu bawa mereka ke sini. Harusnya kau minta Stepanída menampung mereka; di sana tak ada anak kecil. Ini lebih dari yang bisa kulakukan untuk mengurus keluargaku sendiri, dan kau selalu bawa orang-orang ini kemari. Tarás: Setiap orang bergiliran menampung mereka. Martha: Sah-sah saja mengatakan “setiap orang bergiliran”, tapi aku punya anak kecil, dan selain itu, tuan rumah sedang tidak di rumah hari ini. Tarás: Tak masalah, biarkan orang ini tidur di sini malam ini; dia tidak akan mengauskan tempatnya berbaring. Akulína (kepada Pengembara): Masuk dan duduklah, dan jadilah tamu kami. Pengembara: Kuhaturkan terimakasih. Aku ingin sesuap makanan, kalau boleh. Martha: Kau belum sempat melihat-lihat, dan sudah ingin makan. Tidakkah kau mengemis sesuatu di desa? Pengembara (mendesah): Aku tak biasa mengemis karena keadaan, dan tak punya hasil buatan sendiri...
Judul asli : The Cause of It All
От Ней Все Качества<i=124_QZN35U6bkXKpvSd-2g9JsNa-Z_oF- 220KB>The Cause of It All<br/> От Ней Все Качества
Pengarang :
Penerbit : Relift Media, September 2017
Genre :
Kategori : ,

Unduh